Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Kesehatan, Keselamatan, dan Keamanan Kerja (K3)

Home Safety (K3 di Dalam Rumah)

×

Home Safety (K3 di Dalam Rumah)

Sebarkan artikel ini

Pengertian Home Safety

Salah satu bentuk kegiatan dalam upaya menanggulangi potensi adanya bahaya dan resiko di dalam dan sekitar rumah yang dapat menyebabkan luka fisik,cedera bahkan kematian bagi penghuni rumah.

Tujuan Home Safety

  1. Mengurangi Resiko Bahaya
  2. Menciptakan rasa aman dan nyaman

Bentuk Bahaya yang dapat timbul diakibatkan oleh:

Scroll untuk melihat konten
  1. Faktor Internal
  2. Faktor Eksternal

Faktor Internal:

bahaya yang terjadi akibat dari dalam rumah itu sendiri.

Contoh: bahaya yang berupa polusi (udara, air dan dari produk rumah tangga berbahan kimia), kebakaran, dan kecelakaan di rumah.

Faktor Eksternal:

Polusi Udara yang disebabkan oleh Kegiatan di dalam rumah, isi dalam rumah, desain rumah

Kegiatan dalam rumah dapat berupa hewan peliharaan, perawatan dan perbaikan rumah, memasak yang menimbulkan zat karbon monoksida.

Isi di dalam rumah dapat berupa: perabotan, furniture, tempat tidur. Salah satu hal-hal tersebut adanya jamur beracun, terutama untuk tempat-tempat lembab.

Sedangkan penyebab polusi dari desain rumah adalah, Desain suatu rumah juga dapat menimbulkan polusi udara. Utamanya yang berkaitan dengan utilitas rumah seperti jaringan listrik, jaringan pipa air kotor dan bersih, pencahayaan dalam rumah, dan ventilasi udara.

Pencegahan Polusi Udara

  • Pencegahan polusi udara dalam ruangan juga dapat dilakukan dengan beberapa cara antara lain:
  • Membersihkan rumah dari jamur.
  • Memperhatikan saluran udara agar sirkulasi udara dalam ruangan dapat dengan mudah berganti.
  • Mematikan mesin dengan zat keluaran karbon monoksida jika sudah  selesai digunakan .
  • membersihkan hama dirumah seperti kecoa dan tungau untuk pencegahan penyakit Asma dan alergi.

 

 

 

 

 

 

Polusi Air

Merupakan bentuk pencemaran yang timbul dari penggunaan air di dalam rumah dan sekitar rumah.

Penyebab:

  • Instalasi pipa berbahan tembaga
  • Penggunaan air sumur
  • Kebersihan bak mandi dan bak cuci

Instalasi pipa berbahan tembaga

Air yang di dalam rumah yang mengandung banyak sekali logam dapat mengakibatkan penyakit dan pengendapan logam dalam tubuh

Penggunaan air sumur

Pemakaian air sumur dalam rumah dapat menimbulkan banyak bakteri dan virus. Air sumur cenderung dapat tercemar oleh kotoran hewan dan manuasi.

Pencegahan Polusi Air

  • Membersihkan pipa saluran air
  • Menjauhkan bahan kimia dari sumber atau penampungan air
  • Membersihkan bak penampung air secara berkala
  • Memberi penyaring di ujung kran agar kotoran dapat tersaring

Polusi akibat produk rumah tangga berbahan kimia

Polusi yang ditimbulkan dari produk-produk rumah tangga yang mengandung bahan kimia dan sering digunakan di dalam rumah.

Pencegahan:

  • Menyimpan produk rumah tangga  dengan aman dan jauh dari jangkauan anak-anak terutama untuk produk-produk rumah tangga dengan bau menyengat.
  • Menggunakan produk rumah tangga dengan aman dan sesuai aturan.
  • Buang bekas produk rumah tangga dengan aman.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.